Menanam Obat Stroke, Karet Kebo Ficus Elastica

Ficus elastica merupakan tanaman obat stroke

0
2766
Ficus Elastica atau Karet Kebo

pasaRpetani.com – Siapapun pasti tidak ingin terkena stroke, yaitu penyakit yang mengakibatkan kelumpuhan sebagian atau seluruh badan.

Stroke umumnya menyerang manula, namun sekarang usia produktif pun juga banyak yang kena. Meskipun hanya stroke ringan, namun tetap tidak bisa disepelekan.

Pengobatan mahal hingga keluar negeri pun ditempuh agar normal seperti sedia kala. Padahal disekitar kita ada beberapa pengobatan alternatif yang bisa dicoba, seperti penggunaan tanaman karet-karetan Ficus elastica atau Karet Kebo (Jawa) atau Ki Karet (Sunda).

Penggunaan Karet Kebo untuk Obat Stroke

Penggunaan daun karet kebo sangat mudah. Daun karet kebo di cincang kemudian dijemur. Daun yang sudah kering kemudian direbus dengan tiga gelas air, hingga menjadi 1.5 gelas. Minum rutin selama 2x sehari, rutin selama seminggu.

Selain daunnya, akar dan getahnya pun bisa dimanfaatkan untuk berbagai macam obat. Seperti obat maag, bisul, peradangan dan pereda nyeri.

Penggunaan rockwoll untuk media stek karet kebo (Ficus elastica)

Perbanyakan Karet Kebo

Tanaman ini mudah tumbuh, mempunyai banyak akar tunggang dan gantung seperti beringin. Perbanyakan bisa dengan cangkok atau dengan stek.

Paling mudah adalah dengan perbanyakan stek, yaitu memotong-motong batang (minimal 10cm) dan menancapkannya ke media tanah atau sejenis. Stek bisa disungkup agar kelembaban selalu terjaga.

Seperti yang penulis lakukan untuk perbanyakan stek batang Karet Kebo ini, penulis mencoba menggunakan media rockwoll. Media ini umumnya untuk media hidroponik, namun bisa juga untuk perbanyakan stek karena sangat baik dalam menjaga kelembaban lebih lama dan steril.

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here